Ekosistem Teknologi Digital - Made in Indonesia Badge
Halo pembaca, kali ini saya akan membahas topik yang menurut saya menarik. Beberapa bulan yang lalu, saya mendapatkan pertanyaan atau mungkin lebih tepatnya suatu tantangan yang mana rekan saya menanyakan kepada saya hal seperti ini,
“Kenapa ya orang-orang teknologi di Indonesia masih terpaku dengan penggunaan tools atau framework? Jarang yang bikin teknologi yang fundamental”.
Reaksi saya pertama kali adalah
“Ada loh expert dari Indonesia seperti Ariya Hidayat, dan pasti banyak lagi yang ahli tapi unknown namun tidak begitu masyhur.”
Menurut saya pribadi, saya yakin talenta di Indonesia sangan luat biasa, namun mungkin cukup sparse atau tidak fokus dan massive. Tiba-tiba saya menimpali rekan saya dengan suatu ide.
“Kita bikin badge aja yuk di GitHub? Jadi kalau ada produk library yang buatan orang Indo, dia bisa pakai badge itu untuk promosiin ekosistem teknologi di Indonesia.”
Waktu saya memunculkan ide itu saya dengan sadar tahu kalau akan ada isu seperti, rasisme, karena exclusive banget produk buatan Indonesia di labelin gitu. Menurut saya, ini bukan soal labelnya, tapi ini soal kepercayaan kita sebagai anak muda bahwa talenta teknologi digital Indonesia cukup memadai. Ini tidak bermaksud agar orang-orang dari luar Indonesia melihat bahwa orang Indonesia facist, tapi lebih kepada menunjukan bahwa kita masyarakat teknologi digital Indonesia sedang ingin berkontribusi lebih ke dunia teknologi digital.
Long story short, saya langsung bergegas membuat repository dan membuat badge yang biasa dipakai di Readme GitHub, bahkan saya langsung pakai badge ini di projek kantor saya. Badge nya di sebut made-in-indonesia
. Awalnya sih kita mau sharing ini secepatnya, namun karena fokus cukup terpecah saat itu, baru sekarang saya bisa menulis tentang ini. Repository nya dibuat awal bulan Desember 2019 lalu loh.
Jadi teman-teman, kalian bisa buka repository-nya di made-in-indonesia/made-in-indonesia.github.io. Isinya simpel sekali, hanya file .svg
dan README.md
dan kemudian saya atur menjadi suatu GitHub pages di GitHub. Nah kalau teman-teman mau pakai cukup taruh kode seperti di bawah ini di file markdown yang teman-teman pakai.
[![Made in Indonesia](https://made-in-indonesia.github.io/made-in-indonesia.svg)](https://github.com/made-in-indonesia/made-in-indonesia)
Yang mana akan menjadi seperti ini
Not the best badge in the world, tapi serve it purpose ya. So, buat temen-temen yang punya projek open source, ini saatnya untuk pakai ini untuk promosikan teknologi digital buatan Indonesia khususnya produk open source. Teman-teman juga bisa usulkan badge baru jika ada ide ke halaman issue yang kita punya di repository di github.
Untuk menutup artikel ini, saya juga ingin bercerita sedikit tentang platform tech-education yang sedang saya rintis bernama Kulkul Technology, kami sekarang sedang membuat platform yang mana menjadi wadah bagi expert di teknologi digital untuk sharing ilmu dan bagi aspiring software engineer untuk belajar dari orang yang berkecimpung di industri. Ini adalah salah satu manifestasi ide saya untuk mengembangkan ekosistem teknologi di Indonesia. Kalau badge made-in-indonesia
tujuannya adalah untuk menunjukan kalau orang Indonesia juga berkontribusi di perkembangan teknologi digital, platform yang sedang saya bangun ini bertujuan untuk memberikan kepercayaan diri bahwa banyak sekali expert atau ahli yang ada di Indonesia yang bisa kita ajak diskusi dan sharing keahliannya masing-masing.
Kulkul Technology masih sangat awal sekali, sejauh ini kami berhasil mengadakan dua workshop dan berhasil menghimpun sekitar 70-an aspiring engineer atau early career engineer (yang mau lihat rekaman bisa dilihat di YouTube chanel kami. Nah sekarang, kami ingin menjangkau lebih banyak lagi. Kalau teman-teman tertarik dengan idenya, teman-teman bisa spread the word atau menyebarkan informasi ini ke orang-orang di luar sana.
Sekian, semoga badge made-in-indonesia bermanfaat 😆